Kamis, 15 April 2010

SUHU.........

Saya mencoba menjawab dengan segala hal yang telah saya teliti tentang.......
pertanyaan : mengapa apabila kita duduk/ santai/ nongkrong di bawah pohon (contohnya pohon beringin) pada siang hari terasa sejuk?

Jawaban yang saya dapatkan berdasarkan apa yang telah saya teliti adalah bahwa karena pohon pada siang hari mengikat karbon dioksida dan melepaskan oksigen. Karbon dioksida merupakan salah satu penyebab efek rumah kaca di bumi. Gas karbon dioksida menahan panas bumi yang hendak keluar menuju luar angkasa sehingga panas tersebut terpantul kembali ke bumi dan akibatnya bumi semakin panas. Di bawah pohon kita merasa sejuk karena jumlah karbon dioksida di sekitar pohon lebih sedikit dibanding di daerah tak berpohon (pada siang hari, karena pada malam hari pohon /tumbuhan tidak mengikat karbon dioksida justru mengikat oksigen)

Kesimpulan yang dapat saya ambil adalah bahwa karbon dioksida dapat menaikkan suhu suatu tempat karena karbon dioksida merupakan gas rumah kaca. Di sini saya juga berkesimpulan bahwa suatu wujud zat (dalam hal ini gas) dapat mempengaruhi suhu suatu tempat/daerah. Terbukti bahwa daerah dengan gas oksigen lebih sejuk dibanding dengan daerah ber-gas karbon dioksida. Jadi, marilah kita menanam pohon yang banyak agar bumi kita ini sejuk. Janganlah kita selalu menuntut pemerintah untuk mencari jalan agar keluar dari pemanasan global tetapi mulailah dari tindakan kita yang sederhana yaitu menanam pohon niscaya dunia kita ini akan semakin cool........ :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar